Selasa, 17 Oktober 2017

"KOLOM" Peralatan Proses dan Utilitas

KOLOM

1.  Suatu bejana yang berbentuk bulat panjang, berdiri tegak lurus (vertikal) yang dilengkapi beberapa peralatan dan accessories disebut...........
A.    Demister                            C. Kolom                          E. Dumped
B.    Tower accessories               D. Nozzle

2.  Kolom berdasarka n penggunaan kondisi kerjanya terdiri dari :
A.    Kolom distilasi/fraksinasi, kolom stabilizer, dan kolom spliter
B.    Kolom distilasi/fraksinasi, kolom bertekanan, dan kolom spliter
C.    Kolom atmospheric, kolom stabilizer, dan kolom spliter
D.   Kolom atmospheric, kolom distilasi, dan kolom vakum
E.    Kolom atmospheric, kolom  bertekanan, dan kolom vakum       

3.  Di dalam pengolahan minyak bumi dan gas bumi, kolom digunakan sebagai pemisahan minyak bumi dan gas bumi berdasarkan.........masing-masing komponen dalam suatu campuran.
A.perbedaan titik beku              C. perbedaan tekanan uap   E. perbedaan viskositas
B. perbedaan level                             D. perbedaan trayek didih

4.  Kolom untuk memisahkan suatu produk menjadi dua produk yaitu ringan dan berat adalah............
A.    Kolom distilasi                    C. Kolom Spliter                 E. Kolom absorber
B.    Kolom Stabilizer                  D. Kolom Striper

5.  Jenis ring pada packed coloumn dari gambar nomor 1, 2, dan 3 adalah...........
1
2
3
A.    Lessing ring, rasching ring, triple spiral ring
B.    Lessing ring, double spiral ring, triple spiral ring
C.    Cross partition ring, single spiral ring, triple spiral ring
D.   Cross partition ring, double spiral ring, triple spiral ring
E.    Rascing ring, double spiral ring, triple spiral ring
6.  Kolom terdiri dari beberapa bagian, salah satunya adalah dinding kolom. Pada dinding kolom perlu dilakukanTightness Test yaitu............
A.    Uji kekedapan/uji ada tidaknya kebocoran dengan menggunakan air atau udara
B.    Uji kekuatan bahan (logam) dinding, tekanan, suhu kerja, kelonggaran terhadap korosi
C.    Uji besar kecilnya diameter kolom
D.   Uji kekedapan ruang dalam kolom
E.    Uji isolasi  pada dinding kolom
7.  Shell atau dinding kolom dapat dibuat dari ......
A.    Logam                     C. Plastik                                   E. Semua jawaban A, B, C, D benar
B.    Porselin                    D. Gabungan dari berapa bahan                                 
8.  Fungsi vortex breaker pada kolom adalah...........
A.    Untuk mencegah gelembung-gelembung udara terikut ke dalam pompa
B.    Untuk mencegah gelembung-gelembung udara menguap keluar dari kolom
C.    Untuk mencegah logam-logam terikut bottom kolom hingga masuk ke pompa
D.   Untuk menyebarkan reflux pada permukaan plate secara merata
E.    Untuk lubang lalu orang pada saat melakukan perbaikan di dalam kolom
9.   

Alat ini dipasang di bagian top kolom untuk mencegah butiran-butiran cairan ikut ke top produk.
A.    Nozzle
B.    Reflux distributor
C.    Man way
D.   Down corner
E.    Demister

10.   Suatu alat kontak antara uap dan cairan yang berupa plate, dapat menampung suatu cairan setinggi beberapa inchi disebut...........
A.  Tray             B. Nozzle                C. Man way             D. Striper       E. Spliter

11.   Dari beberapa gambar tray berikut :



Berturut-turut nama tray tersebut antara lain..........
A.  Bubble cup tray, Shieve tray, Run Valve tray            D. Run Valve tray, Shieve tray, Bubble cup tray
B.  Tray packing, Run valve tray, Jet tray           E. Flaxsy tray, Shieve tray, Bubble cup tray
C.  Flaxsy tray, Balas tray, Bubble cup tray

12.   Fungsi Down Comer dari bubble cup tray adalah............
A.  Untuk mengalirkan uap ke atas dari sebuah plate menuju plate yang ada di atasnya
B.  Untuk membalikkan arah aliran uap agar melewati cairan sehingga terjadi kontak uap dan ng cairan
C.  Untuk mempertahankan tinggi permukaan cairan di atas plate sehingga seluruh bubble cup terendam cairan secara merata
D.  Untuk menyalurkan cairan dari sebuah plate menuju plate yang di bawahnya
E.  Untuk menyalurkan uap dari sebuah tray ke tray di atasnya

13.   Pada Shieve tray berupa horizontal plate yang berlubang-lubang kecil yang bervariasi dari....
A.  1/4 – ½ inch                     C. 1/8 – ½ inch                 E. 3/16 - 2 inch
B.  1/3 – ½ inch                     D. ½ - ¾ inch

14.   Run Valve tray yang sudah dipakai secara komersial ada......type.
A.  3                  B. 4                       C. 5                       D. 6                       E. 7

15.   Nozzle sebagai bagian dari plate kolom terdiri dari inlet nozzle dan outlet nozzle.Inlet nozzle tidak terdapat pada............
A.  Feed inlet                C. Reflux inlet                    E. Side stream produk
B.  Steam inlet              D. Reboiler inlet

16.   Reflux adalah produk yang dikembalikan ke dalam kolom untuk mengatur temperatur cairan di tray agar tetap stabil (pendingin juga pemanas). Jenis reflux yang mengalir dari tray ke tray lain di dalam tower dan selalu hot reflux adalah......
A.Cold reflux                C. Internal reflux                E. Intermediar circular
B. Hot reflux                D. Top reflux

17.   Salah satu bagian dari packed coloumn adalah packing. Fungsi dari packing adalah........
A.  Untuk menghilangkan panas pada dinding kolom/shell
B.  Untuk memberikan permukaan kontak yang luas antara fluida yang diproses pada proses absorbsi.
C.  Untuk mendistribusikan aliran di sepanjang kolom
D.  Untuk mendinginkan temperatur pada top kolom
E.  Untuk perapat sambungan pada shell/dinding kolom

18.   Persyaratan yang harus dipenuhi oleh tower packing adalah........
A.  Cukup ringan walaupu tidak kuat asalkan tidak mahal harganya
B.  Mengurangi kontak yang baik antara fluida yang diproses
C.  Bereaksi dengan fluida yang diproses baik yang berupa cairan maupun gas
D.  Didesain dan dibangun oleh pihak yang terkenal
E.  Memberikan saluran yang cukup untuk dilalui oleh fluida yang diproses tanpa menimbulkan pressure drop yang tinggi

19.   Pada packing suport (penyangga packing)memiliki aturan umum bahwa tinggi packing per”suport plate” tidak boleh melebihi..........
A.    30 ft untuk Rasching ring atau 25 ft untuk intalox saddle
B.    30 ft untuk Rasching ring atau 20 ft untuk intalox saddle
C.    30 ft untuk Rasching ring atau 35 ft untuk intalox saddle
D.   25 ft untuk Rasching ring atau 30 ft untuk intalox saddle
E.    25 ft untuk Rasching ring atau 25 ft untuk intalox saddle

20.   Penyebaran cairan (liquid distribution) mempunyai peranan penting pada jalannya proses pada “packed tower”, karena berfungsi untuk.............
A.    Menambah pressure drop agar tercipta kondisi “flooding”
B.    Mengarahkan zat cair yang akan turun menembus  lapisan packing agar tersebar rata di atas permukaan packing
C.    Memberikan efek pusaran bagi aliran gas dan cairan di atas permukaan packing
D.   Mengulangi penyebaran zat cair yang turun melalui lapisan packing
E.    Meratakan kekuatan penyangga packing 

1. Soal dikerjakan di kertas ditulis soal dan huruf serta jawabannya
2. Berikut disertakan video untuk Compressor and Pump
silahkan diperhatikan dan beri tanggapan di bawah sesuai kelompok masing2. nama kelompok dituliskan di komentar ya......4 siswa cukup kan
3. Semangat belajar ya....

BRAVO XITPM1 2017



14 komentar:

  1. Masukkan komentar berkaitan dengan proses bagian dan cara kerjany... Dengan singkat tetapi jelas.,
    Yang tidak aktif beri tanda *

    BalasHapus
  2. Pompa adalah suatu alat yang berfungsi untuk memindahkan fluida cair dari suatu tempat ke tempat lain, dari suatu tempat yang rendah ke tempat yang lebih tinggi atau dari suatu tempat bertekanan rendah ketempat tekanan yang lebih tinggi,melalui media perpipaan (saluran) dengan cara menambah enersi pada cairan yang di pindahkan dan berlangsung secara kontinyu.

    Pompa beroperasi dengan mengadakan perbedaan takanan antara bagian masuk (suction) dan bagian keluar (Discharge). Dengan kata lain pompa berfungsi mengubah tenaga mekanis dari suatu sumber tenaga (penggerak) menjadi tenaga cairan,dimana tenaga ini berguna untuk mengalirkan cairan dan mengatasi hambatan yang ada sepanjang Pengaliran.

    Sedangkan compresor adalah suatu alat yang fungsinya untuk menaikan tekanan dari fluida yang kompresibel (dapat dimampatkan) seperti udara dan gas.kenaikan tekanan udara atau gas yang dihasilkan compressor. Disebabkan adanya proses pamampatan yang dapat berlangsung secara berselang dan kontinyu, compresor dapat beroperasi dengan tekanan masukdibawah atmosfer (Vacum) sampai dengan tekanan tinggi (positip) diatas atmosfer,sedangkan tekanan keluar memiliki tingkatan dari tekanan atmosfer sampai dengan tekanan tinggi diatas sepuluh ribu pound per inch kwadrat.

    Compressor secara umum digunakan untuk keperluan proses ,transfortasi dan distribusi udara/gas pada pabrik petrokimia,produksi dan pengolahan migas dan lain-lain.Pompa dan compressor punya prinsip dasar yang sama.Fungsi utama kompresor yaitu untuk menambah jumlah energi suatu compressible fluid, baik itu dengan cara memberikan tekanan tinggi, menambah kecepatan dan ketinggian fluida gas tersebut sesuai yang telah disebutkan dalam hukum bernoulli. Dengan memanfaatkan tekanan maupun kecepatan dalam jumlah yang tinggi, maka energi tersebut dapat digunakan untuk menggerakkan suatu benda, misalnya saja kulkas, air conditioner dan mesin-mesin. Selain itu, ada juga jenis kompresor vacum yang bisanya banyak digunakan untuk menghisap gas atau udara yang memiliki tekanan lebih rendah dari tekanan atmosfer.

    NAMA KELOMPOK : ARGA BAYU S.R
    ASRI ASHARI
    BAGAS DWI O
    DIKKI ADE P

    BalasHapus
  3. Kelompok 1 :
    Abillah dian r f (01)
    Alfid July M (05)
    Andrian D m p (07)
    Bagus purnomo (16)

    Compresor :
    Beroprasi dengan tekanan masuk dibawah sampai tekanan diatas.Ketika Poros Engkol mengubah gerak ke depan dan kebelakang untuk menekan linier silinder agar pada ring oil tidak mengkuarkan kebocoran minyak. Ketika linier silinder diubah putaran,kemudian poros engkol menekan sesuau ke atas dan ke bawah untuk torak dalam proses pemasukan kompresi.

    Pompa :Salah satu jenis pompa pemindah non positip yang kerjanya mengubah energi kinetis (kecepatan) cairan menjadi energi potensial (dinamis) melalui suatu impeller yang berputar dalam casing. Pompa sentrifugal bekerja berdasarkan prinsip gaya sentrifugal yaitu bahwa benda yang bergerak secara melengkung akan mengalami gaya yang arahnya keluar dari titik pusat lintasan yang melengkung tersebut.
    Cairan masuk ke impeler dengan arah aksial melalui mata impeler (impeller eye) dan bergerak ke arah radial diantara sudu-sudu impeler (impeller vanes) hingga cairan tersebut keluar dari diameter luar impeler. Ketika cairan tersebut. meninggalkan impeler, cairan tersebut dikumpulkan didalam rumah pompa (casing).
    Salah satu desain casing dibentuk seperti spiral yang mengumpulkan cairan dari impeler dan mengarahkannya ke discharge nozzle. Discharge nozzle dibentuk seperti suatu kerucut sehingga kecepatan aliran yang tinggi dari impeler secara bertahap turun. Kerucut ini disebut difuser (diffuser). Pada waktu penurunan kecepatan di dalam diffuser, energi kecepatan pada aliran cairan diubah menjadi energi tekanan.

    Kelebihan:
    Konstruksinya sederhana dan kuat
    Operasinya andal
    Keausan yang terjadi cukup kecil
    Kapasitasnya besar
    Jalannya tenang
    Dapat digunakan untuk suhu tinggi
    Aliran zat cair tidak terputus– putus
    Tidak ada mekanisme katup
    Kekurangan:
    Kurang cocok untuk mengerjakan zat cair kental, terutama pada aliran volume yang kecil.
    Tidak cocok untuk kapasitas yang kecil.
    Dalam keadaan normal pompa sentrifugal tidak dapat menghisap sendiri (tidak dapat memompakan udara).

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pompa yang di video jenis apa... Prinsip kerjany bagaimana... Bagian apa saja yang bisa anda sebutkan dari pump yang ada di video tersebut...

      Hapus
    2. Pompa yang di video jenis apa... Prinsip kerjany bagaimana... Bagian apa saja yang bisa anda sebutkan dari pump yang ada di video tersebut...

      Hapus
  4. Bagian compressor

    • KERANGKA(FRAME)
    berfungsi sebagai tempat kedudukan bantalan,poros engkol,silinder,tempat penampungan minyak pelumas
    • POROS ENGKOL
    mengubah gerak berputar menjadi gerak lurus bolak balik
    • SILINDER
    sebagai tempat kedudukan tempat liner silinder dan water jacket
    • LINER SILINDER
    sebagai lintasan gerak piston saat melakukan proses ekspansi pemasukan,kompresi,dan pengeluaran
    • WATER JACKET
    ruangan dalam silinder untuk bersirkulasi air sebagai pendingin torak
    • TORAK
    sebagian elemen yang menghandel gas pada proses pemasukan,kompresi,dan pengeluaran
    • CINCIN TORAK
    mengurangi kebocoran gas antara permukaan torak dengan dinding liner silinder
    • RING OIL SERAPER
    unntuk mencegah kebocoran minyak pelumas
    • KATUP KOMPRESOR
    mengatur pemasukan dan pengeluaran gas dalam atau luar silinder

    BalasHapus
  5. Nama Kelompoak :
    Bagus Aria (15)
    Dandhi Eka (19)
    Dwi Sarwoko (28)
    Fida'FBP. (29)
    XI Tpmgp 1
    Bagian bagian Kompresor :
    *Cylinders
    *Suction
    *Discharge
    *Pistons
    *Crosshead
    *Connecting Rods
    *Intake
    *Katup Turbin

    Tanggapan Video ke 2 :
    Dijelaskan Bahwa dalam video tersebut terdapat kompresor yang sedang berproses dalam industri, yang dinamakan Kompresor Reciprocating.
    Proses ini dijelaskan bergeraknya dimana udara dikompresi oleh piston yang bergerak maju mundur. Dan jika proses Piston mengkompres maka discharge akan membuka dan suction akan menutup, dan jika proses sebaliknya maka discharge akan menutup dan suction akan membuka. Secara reciprocating dalam silinder ini dilengkapi intake dan katup debit hal ini bertujuan untuk mengkontrol aliran masuk udara dan kepergian.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagian apa saja yang nampak pada video tersebut?

      Hapus
  6. Fungsinya yaitu

    Fungsi utama kompresor yaitu untuk menambah jumlah energi suatu compressible fluid, baik itu dengan cara memberikan tekanan tinggi, menambah kecepatan dan ketinggian fluida gas tersebut sesuai yang telah disebutkan dalam hukum bernoulli. Dengan memanfaatkan tekanan maupun kecepatan dalam jumlah yang tinggi, maka energi tersebut dapat digunakan untuk menggerakkan benda Selain itu, ada juga jenis kompresor vacum yang bisanya banyak digunakan untuk menghisap gas atau udara yang memiliki tekanan lebih rendah dari tekanan atmosfer.
    Evaluasi : dari video kedua menunjukan cara kerja kompresor yang pada bagian dalamnya dijelaskan bahwa fluida yg masuk dari atas akan didorong MAJU oleh soal sesekali sehingga fluida yg masuk segera diproses dengan tekanan dan suhu tertentu. Kemudian fludia didorong keluar menjadi hasil produk. Cara kerja kompresor akan terjadi secara kontinyu berulang ulang.
    Bagian bagian kompresor yg bergerak :
    Menurut bagian-bagian yang bergerak.
    a. Centrifugal compresor
    b. Reciprocating compressor.
    c. Rotary compressor.

    Prinsip kerjanya :
    Prinsip Kerja Compressor. Compressor secara sederhana bisa diartikan sebagai alat atau mesin yang digunakan untuk memampatkan (menekan) udara atau gas.

    Kelompok 4 :
    Dian pratama (20)
    Dimas ryan (25)
    FRiska estina(30)
    Guntur (32)

    BalasHapus
  7. Terimakasih kepada ananda siswa XI TPM1, yang telah mengerjakan tugas di blog ini.
    Blog ini dibuat untuk tujuan mempermudah proses pembelajaran bersama...

    BalasHapus
  8. PENGERTIAN KOMPRESOR
    compresor adalah suatu alat yang fungsinya untuk menaikan tekanan dari fluida yang kompresibel (dapat dimampatkan) seperti udara dan gas.kenaikan tekanan udara atau gas yang dihasilkan compressor. Disebabkan adanya proses pamampatan yang dapat berlangsung secara berselang dan kontinyu, compresor dapat beroperasi dengan tekanan masukdibawah atmosfer (Vacum) sampai dengan tekanan tinggi (positip) diatas atmosfer,sedangkan tekanan keluar memiliki tingkatan dari tekanan atmosfer sampai dengan tekanan tinggi diatas sepuluh ribu pound per inch kwadrat. Compressor secara umum digunakan untuk keperluan proses ,transfortasi dan distribusi udara/gas pada pabrik petrokimia,produksi dan pengolahan migas dan lain-lain.Pompa dan compressor punya prinsip dasar yang sama.Fungsi utama kompresor yaitu untuk menambah jumlah energi suatu compressible fluid, baik itu dengan cara memberikan tekanan tinggi, menambah kecepatan dan ketinggian fluida gas tersebut sesuai yang telah disebutkan dalam hukum bernoulli. Dengan memanfaatkan tekanan maupun kecepatan dalam jumlah yang tinggi, maka energi tersebut dapat digunakan untuk menggerakkan suatu benda, misalnya saja kulkas, air conditioner dan mesin-mesin. Selain itu, ada juga jenis kompresor vacum yang bisanya banyak digunakan untuk menghisap gas atau udara yang memiliki tekanan lebih rendah dari tekanan atmosfer.
    BAGIAN BAGIAN KOMPRESOR
    -Cylinders
    -Suction
    -Discharge
    -Pistons
    -Crosshead
    -Connecting Rods
    -Intake
    -Katup Turbin

    PROSES KERJA KOMPRESOR :
    cara kerja kompresor yang pada bagian dalamnya dijelaskan bahwa fluida yg masuk dari atas akan didorong MAJU oleh soal sesekali sehingga fluida yg masuk segera diproses dengan tekanan dan suhu tertentu. Kemudian fludia didorong keluar menjadi hasil produk. Cara kerja kompresor akan terjadi secara kontinyu berulang ulang.

    1. Ahnaf osama oksianto
    2. Bagas abdhul gani
    3. Daffa rally
    4. Dhimas ardhiananta

    BalasHapus
  9. Dari vidio di tersebut dijelaskan tentang cara kerja kompresor.Penggunaan kompresor sangat lah penting biasanya suatu industri memanfaatkan kompresor sebagai penghasil udara bertekanan dengan salah satu komponen dari mesin-mesin,cara kerjanya saat piston atau tuas pegangan ditarik keatas maka tekanan silinder pada bagian bawah penurunan udara di dalam otomatis atau keluar.

    Nama kelompok :
    -Dimas Aldheas R (22)
    -Duta krisna P. (26)
    -Giffary Tsarie H(31)

    BalasHapus
  10. Nama2 yg belum ada dalam tugas analisis....?
    Udah date line

    BalasHapus